Ini Kecamatan dan Kelurahan di Kota Bandung dengan Kasus Positif Covid-19 Tertinggi Waspada
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Muhamad Nandri Prilatama
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Kasus penyebaran kasus aktif Covid-19 di Kota Bandung melandai. Tercatat, kasus aktif setiap harinya terjadi secara fluktuatif. Namun, kabar gembiranya ialah per hari selalu ada pasien yang dinyatakan sembuh dari Covid-19.
Berdasarkan Pusat Data Covid-19 Kota Bandung, kasus aktif saat ini berjumlah 249 kasus dari total kasus terkonfirmasi selama pandemi sebanyak 43.276 kasus.
Sedangkan pada hari ini jumlah pasien yang dinyatakan negatif atau sembuh dialami 17 orang sehingga jumlah total pasien sembuh di Bandung berjumlah 41.605 orang.
Selanjutnya, hampir setiap hari tak ada catatan penambahan sama sekali orang yang dinyatakan meninggal, sehingga jumlahnya masih bertahan di angka 1.422 orang. Hal ini pula sempat disebut Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana salahsatu faktornya adalah percepatan vaksinasi sehingga timbullah herd immunity.
"Semoga saja dengan vaksinasi membuat kekebalan tubuh masyarakat menjadi lebih baik, meskipun terkena covid juga enggak sampai parah," katanya, Jumat (12/11//2021).
Kecamatan dengan kasus tertinggi saat ini masih berada di Kecamatan Ujungberung dengan jumlah 32 kasus, disusul Kecamatan Cibiru 23 kasus, Kecamatan Batununggal dan Kecamatan Sukajadi 20 kasus, serta Kecamatan Cibeunying Kidul 19 kasus.
Sementara di tingkat kelurahan, tertinggi ialah Kelurahan Pasanggrahan dengan 15 kasus, lalu Kelurahan Sukapada 11 kasus, Kelurahan Cipadung 10 kasus, dan Kelurahan Palasari, Kelurahan Cibangkong, serta Kelurahan Sukabungah 9 kasus. (*)
0 Response to "Ini Kecamatan dan Kelurahan di Kota Bandung dengan Kasus Positif Covid-19 Tertinggi Waspada"
Post a Comment