Bukan karena Istri Lukman Sardi Ungkap Alasan Pindah Agama

VIVA â€" Aktor Lukman Sardi akhirnya buka suara tentang alasannya pindah keyakinan. Lukman Sardi menjelaskan bahwa dia pindah agama bukan karena mengikuti keyakinan sang istri, Pricillia Pullunggono.

Dijelaskan Lukman Sardi, ada perjalanan panjang yang dijalaninya sebelum akhirnya memutuskan untuk berpindah keyakinan.

"Setelah kita deket gue baru tahu kita punya prinsip yang beda dalam sisi agama, gue muslim dia Kristen. Jadi menurut gue jalanin aja. Maksud gue ini sesuatu yang agak sulit ya tapi gue ngerasa nyaman aja udah," kata Lukman Sardi seperti dikutip dari tayangan YouTube Daniel Mananta.

Lukman pun mengatakan bahwa dia tidak mempermasalahkan jika menikah beda agama dengan Pricillia Pullunggono. Mengingat, keluarga besarnya juga punya keyakinan beragam.

"Pada masa itu gue ngerasa gue gak mau mikirin ya udah kenapa beda, nikah nikah aja gue, dan sebenarnya kalau ngomongin latar belakang, keluarga gue bukan yang sama semua. Sepupu-sepupunya bokap gue di Jogja ada yang Katolik, bahkan adek gue yang paling kecil sudah memutuskan duluan convert menjadi Katolik sebelum gue. Jadi itu bukan sesuatu yang aneh buat gue," jelas Lukman Sardi.

Pemeran dalam film Laskar Pelangi ini melanjutkan bahwa sang kakeklah orang yang berpengaruh dalam perjalanan spiritualnya. Kala itu, kakek dan neneknya yang merayakan ulang tahun pernikahan yang ke-50. Sang kakek kemudian memberikan buku perjalanan cinta kepada cucunya termasuk Lukman Sardi.

0 Response to "Bukan karena Istri Lukman Sardi Ungkap Alasan Pindah Agama"

Post a Comment