Muncul Relawan Ganjar dan Puan PDIP Itu Aset Politik yang Harus Dihargai
TRIBUNBANTEN.COM - Muncul relawan pendukung Ketua DPR RI, Puan Maharani dan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menjelang Pemilu 2024.
Ketua DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Andreas Hugo Pareira mengatakan para relawan itu adalah aset.
"Sekarang yang ada itu adalah aset," kata Andreas di Jakarta, Kamis (11/11/2021).
Baca juga: Jokowi Bebaskan Menteri Jual Diri, PDIP: Tetap Fokus Kerja Sebagai Bawahan Presiden
Nantinya, kata dia, setelah diputuskan siapa yang akan diusung untuk mencalonkan diri sebagai Presiden-Wakil Presiden akan dimanfaatkan oleh partai politik.
"Dan tentu ke depan kita harap setelah putusan dari partai itu akan terjadi akumulasi untuk mendukung calon yang diusulkan oleh partai," kata dia.
Sebab itu, menurut Andreas, partainya tidak mempersoalkan keberadaan para relawan yang telah mendeklarasikan dukugan bagi beberapa kader PDIP.
Andreas mengatakan fenomena relawan itu adalah hak politik masyarakat yang tentunya untuk mengekspresikan pendapat pandangannya tentang apa yang mereka pikir terbaik untuk bangsa dan negara.
Dia juga menyebut banyaknya aset yang mendukung sejumlah nama kader PDIP ini dinilai sebagai kekuatan baru bagi partai dengan pengelolaan yang tepat.
Baca juga: Pengamat: Bila Prabowo dan Puan Berduet di Pilpres 2024, Kemesraan PDIP-Gerindra Akan Terulang
"Macam-macam gerakan yang akan muncul, dan mungkin ke depan akan lebih banyak lagi kelompok-kelompok relawan dengan berbagai macam. Tetapi ini adalah dinamika dan proses politik yang biasa saja," ujarnya.
"PDIP perjuangan ini kan sudah sangat berpengalaman soal itu, kan fenomena relawan itu kan kita lihat dari mulai tahun 2012 ketika Pilkada DKI dan bagaimana partai itu me-manage dengan baik sehingga bisa berjalan sinergis sehingga proses politik pada akhirnya calon yang diusung PDIP itu menang," tegas Andreas.
0 Response to "Muncul Relawan Ganjar dan Puan PDIP Itu Aset Politik yang Harus Dihargai"
Post a Comment