RI Dapat Kesepakatan Bisnis dengan Eropa Timur Senilai Rp44 Miliar

VIVA â€" Nilai transaksi yang terjadi pada Forum Bisnis Indonesia-Eropa Tengah dan Timur, atau INACEE Business Forum, yang digelar oleh Kementerian Luar Negeri RI telah mencapai angka Rp44 miliar.

Dalam keterangan tertulis Kementerian Luar Negeri yang diterima di Jakarta, Jumat 8 Oktober 2021, dikatakan bahwa forum bisnis INACEE digelar untuk pertama kalinya secara daring dan luring oleh Direktorat Jenderal Amerika dan Eropa dengan mengangkat tema ‘Doing Business with Indonesia: Asia’s Economic Power House’.

Saat membuka kegiatan tersebut, Menteri Luar Negeri RI, Retno Marsudi, mengatakan bahwa terdapat tiga prioritas kerja sama antara Indonesia dengan kawasan Eropa Tengah dan Timur.

Ketiga prioritas itu yakni memulihkan konektivitas dan mendukung interaksi bisnis, meningkatkan kemitraan di sektor-sektor potensial, termasuk ekonomi hijau, dan memperkuat kerja sama bidang teknologi digital.

Forum bisnis INACEE sendiri mencakup seminar bisnis dan business matching menggunakan platform ekonomi digital INA-ACCESS yang dikembangkan oleh Kemlu guna menjembatani interaksi pebisnis Indonesia dan Eropa Tengah dan Timur.

Produk yang diekspor

Adapun kesepakatan bisnis yang turut berkontribusi terhadap peningkatan angka nilai transaksi itu ditandatangani secara virtual, yakni antara perusahaan Sasa Indonesia (PT Rodamas Inti Internasional) dengan perusahaan asal Bulgaria, Picco Ltd.

0 Response to "RI Dapat Kesepakatan Bisnis dengan Eropa Timur Senilai Rp44 Miliar"

Post a Comment