Dua Hari Gelar Vaksinasi Massal 4190 Masyarakat Terima Dosis dari PDIP dan Rudi Center

BANGKAPOS.COM, BANGKA - Setidaknya 4.190 masyarakat telah menerima dosis vaksinasi Covid-19 yang telah diselenggarakan oleh PDI Perjuangan bersama Rudi Center di Kabupaten Bangka Selatan.
4.190 masyarakat ini tersebar di seluruh titik yang telah ditetapkan sebagai lokasi penerimaan vaksinasi yang berlangsung pada Jumat (10/9/2021) dan Sabtu (11/9/2021) kemarin.
Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bangka Selatan, Erwin Asmadi menyebutkan pada hari pertama pelaksanaan vaksinasi massal yang digelar oleh pihaknya, sebanyak 2.409 warga yang menerima dosis vaksinasi Covid-19 jenis SinoVac.
Baca juga: Aturan Baru Penumpang yang Naik Pesawat ke Bangka Belitung Hingga Syarat Naik Lion Air
Sementara itu keesokan harinya yakni pada Sabtu (11/9/2021) sebanyak 1.781 warga yang turut serta menerima dosis vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Bangka Selatan.
"Kegiatan ini kami gelar selama dua hari dan total warga yang tervaksin sebanyak 4.190 warga yang tersebar di 12 titik lokasi vaskinasi," ujar Erwin Asmadi kepada bangkapos.com pada Minggu (12/9/2021).
Bahkan Erwin menyebutkan jika pelaksanaan vaksinasi Covid-19 secara massal di Kabupaten Bangka Selatan ini melebihi target yang ditetapkan.
Baca juga: Hubungan Terlarang Janda Muda dengan Anak SMA, Setelah Berhubungan Intim Peristiwa Tragis Terjadi
Ketua DPRD Kabupaten Bangka Selatan ini menyebutkan jika sebelumnya pihaknya menargetkan 3.500 warga yang tervaksin, namun ternyata melebihi target.
"Target kami adalah 3.500 warga yang tervaksin, namun ternyata melebihi target dan ini menggambarkan jika animo masyarakat kita cukup tinggi untuk vaksinasi ini," tuturnya.
Erwin menambahkan jika pihaknya bekerjasama dengan TNI/Polri dan Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Bangka Selatan untuk pelaksanaan vaksinasi Covid-19 sekaligus meminta bantuan dosis vaksinasi tambahan untuk penyediaan dosis setelah target terpenuhi.
Baca juga: Bikin Kamu Tajir Melintir, 5 Uang Kertas Termahal di Indonesia Selembar Bisa Tembus Rp 1,5 Miliar
Erwin berharap dengan semakin banyaknya warga di Kabupaten Bangka Selatan yang tervaksin, maka upaya pencegahan penyebaran Covid-19 dapat semakin ditekan.
Ia juga menyebutkan jika vaksinasi sengaja dilakukan demi dapat membentuk kelompok kekebalan atau herd immunity di tengah masyarakat sehingga upaya-upaya pencegahan semakin maksimal dilakukan.
"Semoga vaksinasi di daerah kita semakin tinggi dan upaya-upaya untuk pencegahan semakin baik," ungkapnya. (Bangka Pos/Jhoni Kurniawan)
0 Response to "Dua Hari Gelar Vaksinasi Massal 4190 Masyarakat Terima Dosis dari PDIP dan Rudi Center"
Post a Comment